Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Maraknya Investasi Emas

                                          Pic : idntimes.com

 Investasi pada mulanya ditujukan untuk tabungan masa depan. Banyak ragam orang melakukan cara berinvestasi. Dari mulai membeli rumah, membeli tanah, membeli sawah, dan lain sebagainya

Pada masa sekarang mulai bermuculan lagi untuk mengikuti tren investasi emas. Kalo dipikir lagi ini bisa jadi bukan lagi sebuah tren tetapi lebih ke cara berinvestasi yang patut diperhitungkan.

Dulu sebagian kita memiliki emas untuk perhiasan saja dan sebagai aksesoris.  Tidak lama kemudian, bila ada kebutuhan darurat suatu saat. Emas perhiasan juga bisa dijual kembali dengan harga yang tinggi bila memang harga emas lagi naik, tentu itu dapat menguntungkan.

Memiliki emas mungkin berharga pada setiap kesempatan terutama untuk masa depan. Hal utama yang harus diingat adalah bahwa emas hanya boleh kita beli jika merasa yakin emas bisa menjadi investasi untuk masa depan.

Sangat penting bagi kita untuk memiliki tempat yang aman untuk menyimpan emas sampai kita mau menjualnya kembali atau tetap menyimpan erat emas tersebut. Karena rasa was was selalu ada bila emas tersebut kita simpan di rumah biasa saja.

Perlu sekali untuk mengetahui jika akan membeli emas secara fisik karena pembelian emas secara fisik memerlukan beberapa persiapan. Untuk memutuskan apakah akan membeli koin emas atau batangan. Keduanya membawa nilai yang sama. Ini hanya pilihan ntuk tujuan penyimpanan.

Saat membeli emas secara fisik, penting untuk dipahami bahwa pasar emas seperti pasar saham. Ini akan bergejolak tergantung pada situasi harga emas. Gejolak ini berarti bahwa ia tidak memiliki ketetapan yang baik dibanding investasi lainnya.

Berinvestasi emas bisa saja tidak baik untuk semua orang, tapi baik untuk sebagian kalangan. Ada kalanya ada yang merasa investasi emas itu begitu menguntungkan. Namun, ada juga yang merasa tidak begitu menguntungkan. Jadi ada yang memilih tidak berinvestasi emas, tetapi mereka berinvestasi dengan membeli saham atau investasi lainnnya yang mungkin dapat memberi ketenangan pikiran. Karena tidak memikirkan rasa cemas dan was was atas keberadaan investasi emas akan simpan di mana nantinya.

Lebih disarankan lagi untuk mempertimbangkan kembali apakah berinvestasi emas apakah pilihan yang tepat untuk kita atau tidak. Tergantung dari masing masing pihak yang melakukan investasi tersebut.



2 komentar untuk "Maraknya Investasi Emas"

  1. Suamiku pernah ikut nabung emas di Pegadaian tp kayaknya ga dilanjutin deh ahhaha, biasaya kami nabung LM aja, tapi kmrn bbrp malah aku jual buat beli perhiasan hahaha

    BalasHapus
  2. Investasi emas sebaiknya menggunakan logam mulia dibanding perhiasan, karena nilai bahannya gak akan defisit sampai ketika dijual kembali, tapi saya sampai saat ini belum tertarik lagi investasi emas sih karena harga belinya lebih mahal dibanding reksadana dan saham hehehe

    BalasHapus