Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bros Bunga Kain Perca Part 2

 



Kesukaan membuat kerajinan tangan saya kali ini membuat bros. Bros yang terbuat dari kain perca. Di blog ini saya pernah juga posting membuat bros dari kain perca. 

Membuat bros dari kain perca bisa jadi yang salah satu saya sukai karena dalam pembuatannya cukup mudah, bahan untuk membuat brosnya pun mudah didapatkan.

Pada mulanya membuat bros dari satu macam warna kain, kemudian membuat dengan bermacam macam warna kain.

Kain perca untuk membuat bros ini saya dapatkan dari sisa sisa bahan kain jahitan tempahan yang saya tempah dari penjahit dekat rumah. Kemudian kain tersebut dipilih sesuai motif yang sama dan padu padan warna yang serasi.

Kain perca digunting sesuai pola yang dibuat, menjadi beberapa potongan kain yg akan dijahit menjadi kelopak bunga bros. Di tengah tengah kelopak dijadikan putik bunganya yang saya bikin dari kain ataupunn kancing. Mengapa kancing yang saya buat jadi putiknya, karena ngelihat kancingnya saa jadi gemes sendiri dan lucu.

Bros kain perca ini dibuat untuk hobi dan kerajinan tangan di waktu luang. Selain bisa dipakai sendiri, bisa juga untuk dijadikan souvenir pernikahan atau souvenir acara lainnya. Proses pembuatannya juga cukup mudah dan praktis bisa diikuti oleh pemula maupun yang sudah mahir.

Posting Komentar untuk "Bros Bunga Kain Perca Part 2"