Drama Mata Kering Selalu Menghantui
Sehari hari yang tidak luput selalu memegang ponsel dan menatap layar komputer menjadi kebutuhan tetap dan tak bisa terelakkan lagi namanya sudah kemajuan teknologi yang terus berkembang.
Pic : dokpriJika tidak memegang ponsel satu hari, rasanya ada yang kurang dan butuh banget karena di sanalah banyak aktifitas yang kita lakukan untuk mendapatkan beberapa informasi yang kita butuhkan.
Seringnya menatap layar ponsel dan layar komputer ntuk kebutuhan informasi sehari hari dan kadang juga untuk kebutuhan pekerjaan, bahkan melihat layar ponsel hingga larut malam. Mata saya pun sekarang menjadi korbannya. Drama mata keringpun mulai menghantui, seperti seringnya saya mengedip ngedipkan mata karena pandangan yang buram agar pandangan terlihat jelas kembali. Mata saya terasa pegel ketika sudah lelah melihat layar ponsel yang sejak tadi saya lihat. Menandakan saya harus membatasi melihat ponsel tersebut dan merilekskan mata saya, dan banyak lagi gejala mata kering yang bikin drama yang saya alami.
Drama Mata Kering yang Mulai Mengintai
Pedihnya mata ini, mata ini sungguh kering dan sering sekali megucek mata karena mata ini tidak bisa diajak kompromi lagi. Mungkin ini bisa terjadi pada mata siapa saja yang usianya sudah mulai bertambah dan sebisa mungkin harus dicari tahu penyebabnya dan dari mana ia berasal agar tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan.
Gejala Mata Kering
Gejala mata kering dikarenakan berkurangnya pelumasan yang cukup dari air mata. Berbagai gejala mata kering dapat dirasakan diantaranya mata merah, mata pegel, mata sepet, mata kering, mata terasa panas, mata terasa berpasir atau ada yang mengganjal, mata berair karena iritasi, sensitif terhadap sinar matahari, penglihatan buram, dan mata terasa cepat lelah.
Bahaya Mata Kering
Gejala mata kering dapat memburuk dalam kondisi tertentu. Dan dapat memperburuk kesehatan mata bila dibiarkan berlarut larut dan tidak diobati. Segera kunjungi dokter bila mata kering semakin memburuk ditandai dengan mata terasa nyeri, iritasi, gatal dan lelah.
Penyebab Mata Kering
Insto Dry Eyes Sebagai Solusi Mata Kering
Kini hadir obat tetes mata INSTO DRY EYES untuk mengatasi gejala mata kering. Saya selalu menyediakan obat tetes mata kering #InstoDryEyes di rumah sebagai antisipasi bila mata kering mulai melanda.
Insto Dry Eyes digunakan untuk memberikan efek pelumas seperti air mata, yang dapat mengatasi gejala kekeringan pada mata, dapat meringankan iritasi mata yang disebabkan oleh kekurangan produksi air mata, juga digunakan sebagai pelumas pada mata palsu.
Berbagai perawatan di rumah bisa dilakukan di antaranya melindungi mata dari hal yang menyebabkan mata kering, menggunakan kacamata pelindung mata, membersihkan mata secara rutin, mengatur waktu mata di depan layar komputer maupun layar ponsel, menggunakan obat tetes mata, serta mengkonsumsi makanan bergizi yang mengandung vitamin A dan omega 3.
Kesimpulan :
Gejala mata kering dikarenakan berkurangnya pelumas yang membasahi air mata. Gejala mata kering tidak boleh dibiarkan terus menerus karena nanti akan berakibat fatal ke depannya. Segera hubungi dokter bila gejala mata kering tidak dapat diatasi dan keluhan berlanjut terus menerus. Insto Dry Eyes bisa menjadi #SolusiMataKering dan sediakan stoknya di rumah. Dan jangan lupa tetap harus konsultasi dengan dokter bila gejala mata kering belum membaik.
Referensi :
1. www.insto.co.id
2. www.alodokter.com
Iya nih saya juga mengalami gejala mata kering. Bawaan tu pengen kucek2 aja mata, eh sampe merah, taunya mata sudah lelah. Makasi infonya ya :)
BalasHapus